Pesisir Barat, Penacakrawala.com – Bawaslu Pesisir Barat Lampung mengumumkan hasil seleksi administrasi calon anggota Panwascam Pilkada 2024.
Pengumuman hasil seleksi administrasi calon anggota Panwascam tersebut tertuang dalam surat nomor 021/KP.01.00/K.LA-12/5/2024.
Dari 124 pendaftar sebanyak 123 calon anggota Panwascam dinyatakan lulus administrasi dan berhak mengikuti tahap selanjutnya.
Ketua Bawaslu Pesisir Barat, Abd Kodrat mengatakan, nama-nama yang dinyatakan lulus administrasi dalam pengumuman tersebut, selanjutnya akan mengikuti tes tertulis pada tanggal 13 Mei 2024.
“Tes tertulis akan digelar Senin di SMKN 1 Krui, mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.00 WIB,”ucapnya, Minggu (12/5/2024).
Dikatakannya, Bawaslu Pesisir Barat memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan tanggapan dan masukan terhadap calon anggota Panwascam yang ditujukan kepada Pokja pembentukan panitia pengawas pemilihan kecamatan di sekretariat Bawaslu Pesisir Barat.
Ditambahkannya, tes tertulis calon anggota Panwascam yang digelar hari ini dibagi menjadi dua sesi.
Untuk sesi pertama dimulai pukul 08.00 WIB-11.15 WIB akan diikuti oleh Kecamatan Pesisir Tengah, Pesisir Selatan, Krui Selatan, Karya Penggawa dan Lemong.
Kemudian sesi kedua di mulai pukul 10.00-14.00 WIB akan diikuti Kecamatan Bangkunat, Ngaras, Ngambur Pulau Pisang, Pesisir Utara dan Way Krui.
“Peserta mengikuti jadwal sesi sesuai yang ditentukan dan tidak ada pergantian jadwal sesi,”imbuhnya.
Bagi peserta yang terlambat tidak diperbolehkan mengikuti tes dengan alasan apapun dan peserta memakai pakaian kemeja warna putih dan bawahan berwarna hitam. (**/red)