Akibat Banjir Banyak Akses Jalan Terputus Dan Mengakibatkan SD Negeri Betung Gagal Ujian Semester

0
94

Tanggamus, Penacakrawala.com – Akibat banjir, banyak akses jalan yang terputus di Kecamatan Pematang SawaTanggamusLampung.

Kabid Penanggulangan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanggamus Hendarman mengungkapkan, terdapat beberapa titik jalan antarpekon yang terputus akibat banjir.

Hendarman mengungkapkan, terdapat tiga titik jalan yang terputus akibat bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi pada Kamis 30 November 2023 kemarin.

“Jalan lalu lintas masyarakat yang terputus itu ada di empat pekon, yakni pertama Pekon Tanjungan, Tanjung Anom, Betung, dan Tugu Papak,” kata Hendarman, Jumat (1/12/2023).

Dia menjelaskan, di Pekon Tanjung dan Pekon Tanjung Anom, Kecamatan Pematang Sawa jalan tertutup akibat tanah longsor.

Seluruh jalan tertutup material longsor yang terjadi karena hujan deras yang terjadi di lokasi tersebut.

Hendarman menjelaskan, material longsor menutup jalan kurang lebih sepanjang 200 meter.

“Material longsor menutupi jalan dari Pekon Tanjungan sampai Tanjung Anom sepanjang 200 meter dengan ketinggian hingga 1,5 meter,” ujarnya.

Kemudian, terdapat dua jembatan yang terputus akibat banjir pada 30 November lalu.

Dua jembatan yang terputus itu berada di Pekon Betung dan Pekon Tugu Papak, Kecamatan Pematang Sawa.

Hendarman mengungkapkan, pihaknya belum merencanakan akan melakukan pembuatan jembatan darurat.

Ia menambahkan, karena masih terdapat jalan alternatif lainnya untuk dilalui masyarakat.

“Kalau jembatan darurat kita belum merencanakannya, karena masih ada jalan alternatif,” jawabnya.

Dia mengatakan, banjir yang terjadi ini juga diakibatkan dari jebolnya tanggul sungai.

Sehingga air masuk ke dalam pemukiman warga yang berada di dekat sungai tersebut.

Menurut data BPBD Tanggamus, tidak ada korban jiwa dalam bencana banjir dan longsor di Kecamatan Pematang Sawa.

Akibat bencana banjir dan longsor ini juga mengakibatkan SDN Betung gagal melangsungkan ujian semester.

Tak hanya itu, terdapat tiga rumah milik warga yang mengalami rusak berat akibat kejadian tersebut.

Warga yang rumahnya mengalami rusak berat diungsikan sementara ke rumah kerabat terdekat.

Tiga rumah yang mengalami rusak parah akibat bencana banjir dan longsor ini berada di Pekon Betung, Kecamatan Pematang SawaTanggamus. (**/red)