Tanggamus, buanainformasi.com – Menindak lanjuti Pemasangan bendera Merah Putih yang Berkibar Separuh dan bendera umbul-umbul terbalik di SMP Xaverius Tanggamus Dinas Pendidikan Tanggamus akan segera memangil Kepala Sekolah yang menjabat di sekolah tersebut, hal itu di sampaikan Sekertaris Dinas Pendidikan Rachman Husein. (13/8)
Saat di konfirmasi di ruang kerjanya, Sekertaris Dinas Pendidikan Rachman Husein mengucapkan banyak terima kepada Tim AJOI ( Aliansi Jurnalistik Online Indonesia ) Tanggamus tentang informasi ini, dirinya berjanji akan segera menindaklanjuti kelalaian yang dilakukan oleh pihak sekolah SMP Xaverius Gisting dengan seksama dan sesegera mungkin.
Lanjutnya, saya akan segera berkoordinasi dengan Kabid Dikdas Indra Prisma untuk melakukan pemanggilan kepada oknum Kepala Sekolah tersebut.
“Nanti saya akan berkoordinasi dulu dengan Kabid Dikdas, untuk menyikapi persoalan ini, bahkan nanti kami akan melakukan pemanggilan terhadap kepala sekolahnya”,Ujarnya.
Di kesempatan lain saat diwawancarai, pihak dari LSM GMBI DISTRIK Tanggamus, sangat senang, tentang rencana pemanggilan oknum Kepala Sekolah tersebut oleh pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus.
“Saya senang jika pihak Dinas Pendidikan Tanggamus, bisa merespon dengan baik, dan menurut saya untuk urusan pemanggilan oknum Kepala Sekolah tersebut, jangan ditunda lagi, karena ini urusannya dengan Bendera dan Lambang NKRI, bila perlu besok agar kita mengetahui maksud dan tujuannya ” ujar Amroni selaku Ketua Distrik LSM GMBI TANGGAMUS, dengan nada keras. (Red/*)