Hari Ini, Kapolri Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Merak dan Bakauheni

0
777

Jakarta, buanainformasi.com – Kapolri Jenderal Tito Karnavian dijadwalkan melaksanakan peninjauan Jalur Mudik Lebaran 2018 di Merak dan Bakauheni, Senin (11/6). Peninjauan dilakukan bersama Instansi terkait mulai pukul 08.30 WIB dari Base Ops Halim Perdanakusuma.

Dalam peninjauan tersebut, Kapolri didampingi sejumlah Pejabat kepolisian. Di antaranya, As Ops Kapolri, Karo Provos Divpropam, Karo Penmas Divhumas, dan Kabag Penum Ropenmas Divisi Humas.

”Ya besok Bapak Kapolri akan datang melakukan pengecekan di Pelabuhan Bakauheni,” Ungkap Sulis, Minggu (10/6/2018).

Untuk itu, lanjutnya Kapolda Lampung Irjen Pol. Suntana melakukan pengecekan di beberapa Pospam dan langsung bertolak ke Lampung Selatan.

”Tadi ada lima tempat yang di kunjungi Pak Kapolda yaitu di pantai Mutun, Pelabuhan Panjang, Merak Belantung, Pasir Putih dan Tarahan,” katanya.

Sulistiyaningsih menambahkan,  di Lampung terdapat 46 Pos Pam, 16 Pos Yan dan satu Pos Terpadu yang ada di Lampung Selatan serta ada 96 kantong parkir yang dapat menampung 10.345 kendaraan.

“Jadi pemudik yang hendak isterahat bisa di Pos Pam, Pos Yan atau kantong parkir yang sudah ada,” tuturnya.