Lampung Utara, BITV – Pasca tsunami selat sunda yang menerjang Banten dan Lampung Selatan, sejumlah organisasi atau perorangan gencar melakukan acara bakti sosial dengan berbagai cara. Seperti yang dilakukan organisasi masyarakat dan asosiasi musik ELEKTOUN di Kotabumi Lampung Utara yang mengadakan ngamen amal bakti sosial, Selasa, (8/1/19) sekira pukul 08.00 WIB.
Adapun pelaksana kegiatan antara lain, LSM Lembaga Independen Pemantau Anggaran Negara Indonesia DPD LIPAN Lampung Utara bersama Paguyuban Keyboard Lampung (PAKEL),Fans Of Rhoma Irama And Soneta (FORSA) serta didukung oleh segenap musisi elektoun diantaranya, Baron Musik, Mahkota Musik, Anggel Entertainment, Karang Taruna dan Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi (PJID)
Acara ngamen bakti sosial tersebut sejatinya baru akan usai Selasa, (15/1/19) namun karena sejumlah anggota panitia mulai memiliki kesibukan masing-masing maka dari itu hari ini menjadi penutup penggalangan dansa untuk korbam tsunami selat sunda.
“Hari ini adalah hari penutup,meski surat permohonan izin sampai tanggal 15 namun sehubungan segenap asosiasi musik yang mulai besok sudah banyak job order dengan berat hati acara bakti saya tutup,”ujar gunadi
Gunadi bersyukur dana yang terkumpul sampai pada sore hari ini, berjumlah Rp.9.450000 dan beras 3 sak, 3 dus mie instan dan 4 dus pakaian layak pakai.
“Alhamdulilah juga sudah kita serahkan lansung sore ini secara simbolis kepada Kepala dinas sosial lampung utara,”urainya.
Penyerahan secara simbolis langsung di terima oleh Kepala Dinas Sosial Lampung Utara Herwin yang diwakili kabid LINJAMSOS Nikmatul Huda, Kabid pengembangan sosial Nirwana dan Kabid pemberdayaan sosial Rusli.
Dalam acara penyerahan dana di serahkan oleh Ketua DPD LIPAN LU, Ketua PAKEL, Ketua FORSA dan segenap Asosiasi Musik Elektoun berserta seluruh panitia penggalangan dana.
Rusli yang mewakili KADISDINSOS mengatakan, banyak terimakasih kepada segenap panitia pelaksana penggalangan dana korban tsunami Selat Sunda, khususnya dengan LSM LIPAN,PAKEL,FORSA dan semua penggerak dari kegiatan acara penggalangan dana.
“Atas nama pemerintah daerah Lampung Utara kami ucapkan terimakasih,semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara kita yang tertumpah musibahnya,”singkatnya.
Hal juga senada diungkapkan oleh Irman Ketua Pakel, atas adanya LSM LIPAN yang berkolaborasi dalam ngamen bakti amal kegiatan ini sesuai konsep dapat terlaksana dengan baik sebagaimana mestinya.
“Harapannya kedepannya hubungan emonisional ini selalu terjaga dan saling menjalin kebersamaan, dalam bentuk sosial masyarakat yang berkesinambungan membangun komunikasi kekeluargaan yang dapat selalu menjadi motivasi ikut dalam kegiatan bakti sosial melalui musik,”tukasnya.
Hal sama juga dilontarkan Yudi selaku Ketua Forsa dengan kebersamaan berbagai asosiasi organisasi masyarakat dalam ngamen bakti amal dapat terukur dan terencana.
“Hasilnyapun dalam menggalang dana bakti sosial sesuai yang dapat kita harapkan, tidak mungkin cukup apa yang kami berikan,namun disini itulah bukti kami perduli atas musibah,atas korban tsunami Lampung dan Banten,”tutupnya.(red/sis)