Herman HN Walk Out Dari Diskusi Bersama Mahasiswa yang Digelar BEM Unila

0
745

Bandar Lampung, buanainformasi.com – Diskusi bedah visi dan misi Cagub dan Cawagub Lampung yang di gelar BEM Universitas Lampung (Unila) baru di buka pada pukul 10.00 WIB, pada Sabtu (31/3). Namun, secara mengejutkan sekitar 20 menit kemudian Herman H.N, Paslongub nomor urut dua lantas meradang dan keluar dari ruangan diskusi.

Herman yang diberikan waktu untuk menjelaskan visi misinya usai paslon nomor urut satu M. Ridho Ficardo-Bachtiar Basri yang di wakili Bendahara Tim Pemenangan Yandri Nazir ini meradang pada moderator M. Arif Rifa’i yang memangkas dirinya sedang berbicara terkait pengawasan pilkada Lampung.

 

Menurut Herman, dirinya merasa belum berbicara selama 10 menit. Namun, moderator tetap mengatakan untuk langsung pada pembacaan visi misi. Inilah yang membuat Herman lantas walk out.

Di temui di luar ruangan, Herman mengaku kecewa. “Saya lima menit bicara saja belum sampai, tapi dibilang sudah 10 menit. Ini kan sudah nggak bener, istilahnya serong. Yandri saja 10 menit lama, saya ingin objektif dan bagus mahasiswa harus mengawasi benar,” jelas Herman.(*)