Lantai Tiga DPRD Tubaba TerbengkalaiDikirim oleh Buana Informasi.com pada 6 Mei 2016
Tulang Bawang Barat, buanainformasi.com-Sudah enam tahun gedung DPRD Tulang Bawang Barat diresmikan dengan milyaran rupiah dana dikeluarkan untuk pembangunan gedung tersebut .Namun kondisinya sangat memprihatinkan, lantai tiga gedung DPRD tersebut tidak terawat, kramik yang terkelupas serta tembok retak tidak terurus .
Dari luar gedung DPRD Tulang Bawang Barat terlihat sangat mewah, kondisi lantai dasar dan lantai dua masih berfungsi sebagai ruang rapat serta perkantoran para dewan, namun kondisi lantai tiga justru sebaliknya.
Sampai saat ini belum ada anggaran untuk perawatan lantai kantor DPRD tersebut walaupun sudah berbulan-bulan rusak.(Tim)