Sebanyak 30 Calon Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih Mulai Menjalani Pemusatan Latihan

0
112

Pesawaran, Penacakrawala.com – Ada sebanyak 30 calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka asal Kabupaten Pesawaran mulai menjalani pemusatan latihan.

Efendi Suyanto, Kepala Bidang Layanan Kepemudaan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pemkab Pesawaran mengatakan, sebanyak 30 calon paskibraka tersebut terdiri dari 15 putra dan putri dari berbagai sekolah jenjang SMA sederajat di Bumi Andan Jejama.

Diteruskannya, sebanyak calon 30 paskibraka asal Pesawaran tersebut pada Selasa (8/8/2023) mulai masuk rangkaian pemusatan diklat yang berada di Desa Kurungan Nyawa, Kecamatan Gedong Tataan.

“Jadi anak-anak sudah mulai menjalani pemusatan dengan asrama yang diberi nama Desa Bahagia,” kata Efendi.

“Dan mereka menjalani diklat dari tanggal 8 hingga 18 Agustus,” imbuhnya.

Meski sudah mulai menjalani pemusatan latihan di Desa Bahagia, para calon paskibraka wajib memenuhi bekal selama di Desa Bahagia terlebih dahulu.

“Pengukuhan dari calon ke paskibraka dilakukan bilamana anak-anak telah mendapatkan bekal dan pengetahuan selama berlatih, dan itu dilakukan pada 15 Agustus 2023 nanti,” terangnya.

Saat menjalani diklat di Desa Bahagia, para paskibraka diajarkan berlatih secara totalitas, kemudian belajar mengenai pancasila dan nilai-nilai dalam kebangsaan.

“Di sini mereka akan dilatih dari TNI-Polri kemudian dari unsur purna paskibraka Kabupaten Pesawaran,” tuturnya.

Diterangkan oleh Efendi, dalam menjalani kehidupan di asrama, calon paskibraka Pesawaran mendapatkan materi serta menjalani latihan kepaskibrakaan pada siang hari di Lapangan Pemkab Pesawaran.

Sebanyak 30 muda-mudi paskibraka Pesawaran tersebut akan menjalani dua tugas yang ada di tahun 2023 dan 2024.

Para paskibraka itu nantinya akan menjalankan tugas di tanggal 17 Agustus 2023 mendatang.

“Dan juga menjalankan tugas kembali menjadi pengibar pusaka merah putih pada 1 Juni 2024,” katanya.

Efendi menyebut, Kabupaten Pesawaran juga mengirimkan dua orang putra dan putri untuk menjadi Paskibra di Provinsi.

“Keduanya pun juga fokus untuk menjalani pemusatan latihan yang sudah digelar saat ini,” pungkasnya. (**/red)