Menggala, Penacakrawala.com – Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua kendaraan truk bermuatan buah semangka yang beradu banteng dengan sebuah minibus di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Sumatera, Ruas Banjardewa, Tulangbawang, Rabu, 14 September 2022.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun kondisi kedua mobil mengalami ringsek dengan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta.
Kasus kecelakaan tersebut ditangani Polres Tulangbawang untuk mencari penyebab pasti kecelakaan.
Atas insiden tersebut menyebabkan arus lalu lintas di Jalan Lintas Timur Ruas Banjardewa tersendat dengan antrean kendaraan panjang karena posisi mobil yang melintang di badan jalan. Petugas kepolisian langsung menerjunkan satu unit alat berat untuk mengevakuasi mobil yang ringsek.
Wagiman, warga setempat mengatakan dirinya tiba-tiba mendengar suara benturan keras, namun tidak mengetahui secara persis peristiwa lakalantas terjadi.
“Diduga salah satu mobil mau mendahalui saat arus lalu lintas padat. Kedua mobil melaju dari arah berlawanan,” kata dia.
(Red)