Wakapolda Lampung Tinjau Kantor Persiapan Polres Pesisir Barat

0
183

Pesisir Barat, Penacakrawala.com  – Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Lampung Brigjen Pol Subiyanto meninjau rencana kantor sementara persiapan Polres Pesisir Barat (Pesbar), Jumat 4 November 2022.

Lokasinya di bekas kantor BPKAD Pesisir Barat, Kelurahan Pasar Krui, Kecamatan Pesisir Tengah.

Kegiatan tersebut diikuti Wakapolres Lampung Barat Kompol Robi Bowo Wicaksono, Kabag Ops Feri Anda Eka Putra dan jajaran polres.

Turut hadir Plt. Asisten III Bidang Administrasi Umum Setkab Pesisir Barat  Jon Edwar dan beberapa perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD).

Brigjen Pol Subiyanto mengatakan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk kantor sementara persiapan Polres Pesisir Barat.

Di antaranya sarana dan prasarana serta fasilitas di kantor persiapan Polres Pesisir Barat tersebut.

Karena itu ia meminta, sebelum ditempati, kantor persiapan Polres Pesisir Barat renovasi. Mulai dari atap, plafon, lantai dan sebagainya. Termasuk halaman kantor, harus dirapikan.

“Terpenting bangunannya bisa digunakan. Tidak perlu permanen. Artinya semi permanen pun tidak masalah,” kata Brigjen Subiyanto.

Dengan adanya polres di Pesisir Barat, pelayanan kepada masyarakat akan lebih maksimal.

“Masyarakat juga harus merasa nyaman saat datang ke Polres di Pesisir Barat ini,” tandasnya.

Terkait personel untuk Polres Pesisir Barat, sumber daya manusianya sudah siap.

Untuk tahap pertama akan diisi sebanyak 200 personel. Jumlah itu belum termasuk perwira.

“Kita minta bekerjasama dengan pemkab setempat, sehingga dalam perbaikan ataupun renovasi kantor sementara persiapan Polres Pesisir Barat ini tidak terkendala,” jelasnya.

Dilanjutkan, pihaknya juga meminta kepada seluruh personel polsek jajaran yang ada di Pesisir Barat, agar menerapkan pendekatan humanis saat bertugas di lapangan atau fungsi operasional.

Kemudian tidak melakukan tindakan-tindakan yang dapat menurunkan citra Polri di masyarakat.
“Kita adalah pelayanan masyarakat. Karena itu jajaran personel di polsek yang ada di Kabupaten Pesisir Barat ini dapat bertugas dengan baik dan humanis,” tegas Brigjen Subiyanto.(**/Red)