Wakil Bupati Loekman Dukung Budidaya Ikan Baung di Lampung Tengah

0
937

Lampung Tengah, buanainformasi.com – Peluang Lampung Tengah dalam mengembang kan ikan air tawar jenis baung sangat besar. Hal tersebut dikatakan Wakil Bupati Lampung Tengah saat melihat kolam ikan baung milik warga seputih banyak di rowo ireng .

Ikan baung punya nilai ekonomis yang tinggi, selama ini banyak dijumpai di sungai-sungai yang ada di Lampung Tengah. Dengan mulai adanya warga yang membudidayakan ikan baung menujukan sudah ada niat masyarakat untuk mencobanya.(19/7)

“Walau kita akui, lebih mudah pelihara ikan lele,maupun patin dari pada ikan baung, namun potensi ikan baung sangat besar,apalagi sekarang sudah banyak rumah makan pindang baung, ini nanti tanya bisa di ajak kerja sama agar pembelian ikannya dari lampung tengah,”bebernya.

“Nanti kita akan koordinasi dengan dinas perikanan bagaimana potensinya,pemerintah akan berikan dukungan penuh,”tuturnya.

Sementara itu, Kadis Perikanan Lampung Tengah Kuswadi Swardi menerangkan, selama ini Lampung Tengah telah menjadi produsen ikan air tawar terbesar di Lampung. Namun untuk ikan baung, diakuinya, ikan jenis ini semakin langka, sementara permintaan sangat tinggi.
Untuk dapat memenuhi permintaan pasar, menurutnya tidak bisa hanya mengandalkan tangkapan alam.

“Harus kita budidayakan. Saat ini sudah ada 12 kelompok tani yang siap membudidayakan ikan baung, mereka tersebar di Trimurjo, Simpang Agung, Kota Gajah, Seputih Raman dan Way Seputih,” ujarnya.

Dia menambahkan, nilai jual ikan baung lebih tinggi dibandingkan ikan lainnya. Satu kilogram ikan baung, kata dia, dijual dalam kisaran Rp 45-60 ribu. Jauh lebih tinggi dibandingkan ikan lele. Dari kandungan gizi, ikan baung juga jauh lebih baik karena mengandung banyak protein
Bagi masyarakat yang ingin budidaya ikan baung secara mandiri, pihaknya juga menyiapkan bibit baung dengan kisaran harga Rp 300-500 per ekor dengan ukuran 3 cm.

“Terhadap ikan baung, saya rasa ini adalah peluang usaha yang menjanjikan bagi masyarakat. Menjamurnya rumah makan dengan menu baung, permintaan terhadap ikan ini terus meningkat,” pungkasnya.

“Kita juga akan membuat pelatihan pelatihan petani ikan,agar mempunyai kemampuan dalam budi daya ikan air tawar yang baik,”tutupnya. (ADV)